Posts

Showing posts from October, 2011

Mulailah dengan Memaafkan Diri Sendiri

Image
Maafkan diri ini wahai mata, yang seringkali menggunakanmu untuk melihat hal2 yang tercela dibanding membaca ayat-ayat Nya. Maafkan diri ini wahai telinga, yang malah sering kali kugunakan untuk mendengarkan kesia-siaan dibanding mendengarkan kajian ilmu juga lantunan ayat suci. Maafkan diri ini wahai lisan, yang seringkali mengotorimu dengan kalimat2 hina, kalimat2 yang menorehkan luka di hati orang lain, dan seringkali alfa mengingatNya. Maafkan diri ini wahai tangan, yang malah seringkali menggunakanmu untuk menyentuh,mengambil sesuatu yang bukan haknya dibandingkan dengan ringan hati menjulurkannya untuk membantu orang lain. Maafkan diri ini wahai kaki, yang malah seringkali kulangkahkan untuk bermaksiat padaNya, namun berat sekali aku melangkahkanmu pada jalan kebenaran. Maafkan, maafkanlah diri ini wahai hati, yang malah seringkali menyelimutimu dengan prasangka busuk, merendahkan orang lain, dongkol terhadap ketentuanNYA, dan memaksamu untuk tidak merasa c

Janganlah Sekali-kali Membenci Hujan

Image
Janganlah sekali-kali membenci hujan/ Ketika ia menenggelamkanmu dalam senyap/ Mengacak-acak agenda harianmu sedemikian rupa/ Membuatmu tergigil dalam temaram jalanan/ Janganlah sekali-kali membenci hujan/ Ber-arrgh atas berkah yang begitu besar itu/ Atau itulah sebuah pertanda penyakit hati kita yang demikian parah/ Menolak sebuah kenikmatan/ Janganlah sekali-kali mengutuk kemarau/ Sepanjang apapun ia menjumpaimu di hari-hari gersang/ Boleh jadi itu pembalasan karena kamu sempat membenci hujan/ Jangan sekali-kali mengutuk kemarau/ Karena ia mengajari kita betapa berharganya seteguk air bening/ Karena ia menuntun kita untuk senantiasa merasa cukup/ Karena ia memahamkan kita akan makna bersyukur/ Janganlah sekali-kali membenci hujan juga kemarau/ Ya Allah terimakasih untuk hujan ini juga kemarau yang telah berlalu dan akan datang/ 15/10/2011 NF

Unek-unek "Mimpi-mimpi Si Patah Hati"

Image
Bang Tere a.k.a Sendutu Meitulan ini, nulis kumpulan cerita patah hati "Mimpi-mimpi Si Patah Hati" yang sekarang stoknya kosong karena rencananya ga akan rilis lagi, yang dengan senang hati memostingnya di fans page "Darwis Tere-Liye" satu persatu, judul perjudul tiap harinya bikin aku tiap hari nengokin fans pagenya karena ga mau ketinggalan, coz tiap hari selalu da cerita yang berbeda yang ujung-ujungnya udah bisa ditebak pasti 'sad ending' tapi dengan cerita yang unik banget, keren dan pasti we di 'like' setiap ceritanya, da emang suka.Hehe.   Yang di awal-awal bang Tere ngasih warning untuk memperhatikan satu persatu ceritanya, mengingat setiap urutannya, coz di akhir akan ada kuis iseng yang nunjukin pemahaman cinta seperti apa yang kita yakini.   Udah weh dibaca ke-15 cerita itu.   Nah, di akhir ada kunci jawaban dari quiz MMSPH ini.   Ada 4 pilihan tipe para pencinta dilihat dari cerita mana yang dia sukai

Review RTDW[Rembulan Tenggelam Di Wajahmu]

Image
Tutup mata kita. Tutup pikiran kita dari carut-marut kehidupan. Mari berfikir takjim sejenak. Bayangkan saat ini ada satu malaikat bersayap indah datang kepada kita, lantas lembut berkata: "Aku memberikan kau kesempatan hebat. Lima kesempatan untuk bertanya tentang rahasia kehidupan, dan aku akan menjawabnya langsung sekarang. Lima pertanyaan. Lima jawaban. Apakah pertanyaan pertamamu?   ***   Ini adalah sebuah kisah tentang seorang lelaki bernama Rey (Rehan) yang dipenghujung hidupnya diberikan kesempatan untuk kembali ke masa lalu demi memecahkan rahasia kehidupannya. Menjawab 5 pertanyaan besar hidupnya.   Dan lima pertanyaan itu dijawab tuntas oleh sosok dengan wajah menyenangkan. Bersamanya Rey diajak mengunjungi tempat-tempat masa lalunya, hanya untuk membuka tabir rahasianya.   Lima pertanyaan, dengan lima jawaban. Tentang mengapa ia harus terlahir tanpa sempat tau siap orang tuanya, dan harus tinggal di sebuah panti dengan penjaga yang kejam? Apakah h