(Dibalik) Rencana Besar [REVIEW]
Identitas Buku
Judul :
Rencana Besar
Pengarang :Tsugaeda
Penerbit :
Bentang Pustaka
Tahun Terbit :
Agustus 2013
Jumlah Hlmn :
378 halaman
Harga :
Rp. 58.000
Universal Bank Indonesia atau UBI saat ini telah masuk deretan lima bank
besar di Asia Tenggara. Setiap tahun mereka merilis laporan keuangan untuk
disampaikan kepada publik. Dan di tahun 2011 ditemukan kebocoran uang 17 milyar
rupiah yang diduga dilakukan oleh orang dalam.
Makarim Ghanim bukan seorang detektif. Apa jadinya ketika dia diminta oleh
kawan lamanya yang menduduki posisi Wakil Direktur UBI yaitu Agung Suditama untuk
mengungkap siapa pelaku dibalik kasus fraud (Istilah yang sering
digunakan dalam perbankan untuk menyebut tindakan pencurian, penipuan atau
penggelapan) ini. Ternyata dia diminta mengungkap kasus tersebut bukan tanpa alasan, karena ini berurusan dengan
reputasi bank dan mereka tidak ingin kasus ini tersebar ke publik.
“Bisnis kami adalah soal reputasi. Tanpa reputasi kami mati.” –hal 15
Selain itu Makarim telah dipercaya berkompeten untuk mengungkap kasus ini
tersebab telah 20 tahun berkecimpung di bidang resource management atau
managemen sumber daya.
Berdasarkan penyelidikan internal, muncullah tiga nama yang dicurigai
memiliki motif untuk melakukan penggelapan dana BI. Nama-nama tersebut adalah
Rifad Akbar, pemimpin Serikat Pekerja yang sangat militan. Dibawah
kepemimpinanya Serikat Pekerja UBI di Jawa Timur benar-benar berubah haluan dan
membuat risau managemen.
Orang kedua adalah Amanda Suseno seorang gadis muda, cantik, berprestasi dan
workaholic. Dugaan ditimpakan padanya karena dia dipercaya manajemen serta
memiliki akses paling besar dan diistimewakan di UBI Jawa Timur. Kepercayaan
berlebih yang kemudian bisa menjadi bumerang.
Dan terakhir adalah Reza Ramaditya, tipikal pemikir yang mengalami
demotivasi kerja tanpa alasan yang jelas. Demotivasi kerja memang potensial
untuk berujung pada tindak kejahatan. Tak heran dia dimasukan ke dalam deretan
nama tersebut.
Makarim memiliki waktu 30 hari untuk mengungkap kasus ini kemudian memberikan
laporan kepada Agung. Dan ternyata mampu dia selesaikan dalam waktu dua minggu saja!
Semudah inikah? Ternyata tak sesederhana yang dibayangkannya. Kasus ini telah menyeret dia pada kasus yang lebih
serius, berbahaya dan mengancam nyawanya.
Apakah yang sesungguhnya terjadi di tubuh UBI dan bagaimana kasus fraud
itu bisa terjadi? Benarkah terjadi fraud atau ada misteri lain di
baliknya? Apakah yang tersembunyi dibalik tiga nama yang dicurigai sebagai
salah satu pelaku?
Rencana Besar adalah novel thriller pertama Tsugaeda. Novel ini menyuguhkan
teori tentang perbankan dengan bahasa yang ringan dan tidak njelimet. Mudah
dicerna bahkan oleh orang yang sama sekali awam dengan dunia perbankan. Novel
ini pun tidak terlalu rumit dengan teka-teki, bisa tetap dinikmati oleh orang
yang tidak terlalu suka novel misteri. Dan dengan apik Tsugaeda membuka satu
persatu misteri tersebut hingga ke akhir.
Jika anda sedang mencari novel yang informatif, cerdas dan membuat anda
terus membacanya dari awal sampai akhir? Rencana Besar patut anda jadikan
pilihan.
*Review ini diikutkan
dalam lomba review #CallForReviewRB oleh Bentang Pustaka
Comments
Post a Comment